Disaat kita sedang mengalami kendala dalam pengiriman barang menggunakan J&T Express, maka anda perlu mengetahui bagaimana cara menghubungi kurir J&T Express.
Beberapa kendala umum yang sering dialami para pelanggan JDT diantaranya:
- Paket tak kunjung sampai.
- Kehilangan barang entah ke mana.
- Barang yang sudah diterima dalam keadaan rusak atau tidak layak lagi.
Jika anda pernah mengalami ini, maka hendaknya anda segera melakukan komplain dengan menghubungi kurir melalui customer service J&T Express.
Untuk menghubungi secara langsung kurirnya, kalian bisa datang ke kantor J&T terdekat. Namu jika ini tidak memungkinkan masih ada cara lain, silahkan ikuti beberapa cara menghubungi kurir J&T Express dibawah ini.
Contents
Cara Menghubungi Kurir J&t

Jika anda ingin mengajukan komplain, kalian perlu menyiapkan beberapa hal terlebih dahulu. Seperti nama, alamat, No resi, dan nomor HP pengirim dan penerimanya.
Jika mengalami kendala saat menghubungi kurir J&T, maka solusinya kalian bisa menerapkan 6 metode, yaitu lewat aplikasi, call center, WhatsApp, email, media sosial, hingga mendatangi kantor cabang terdekat.
Melalui Aplikasi J&T Express
Jika paket kalian sudah kasung dibawa oleh kurir maka cara ini bisa kalian lakukan. Jika sebaliknya (barang belum dibawa/dikirim oleh kurir) kalian tidak akan bisa menghubunginya.
Berikut ini caranya:
- Download dulu aplikasi J&T melalui Playstore atau App Store.
- Cek status pengiriman dengan memasukkan nomor resinya.
- Jika barang memang sudah dikirim, maka anda bisa klik nama kurir atau simbol tanda seru. Maka aplikasi akan menampilkan profil si kurir, termasuk nomor HP.
Hubungi Call Center J&T Express
Cara menghubungi j&t jika barang belum sampai kalian bisa komplain dengan menghubungi call center J&T Express.
Cara ini bisa dibilang lebih cepat pasalnya anda bisa terhubung dengan layanan pelanggan atau CS dari J&T Express.
Berikut ini langkah-langkahnya:
- Masukkan nomor 021-8066-1888 di ponsel kalian, lalu lakukan dial telepon.
- Jika telah terhubung, kalian akan diarahkan oleh sistem untuk memilih layanan. Klaain tinggal pilih sesuai yang anda alami.
- Jika sudah, anda akan tersambung dengan CS J&T Express. Kalian bisa jelaskan terkait kronologi pengiriman, sampaikan pula data-data yang sudah dicatat tadi kepada CS. Nanti anda akan diberikan solusinya.
- Selesai, jangan lupa sampaikan terimakasih.
Kirim Pesan ke WhatsApp J&T Official
Kalian juga bisa menghubungi kurir J&T dengan nomor wa kurir j&t untuk komplain seputar kiriman paket.
Berikut ini langkah-langkah untuk melakukan pengiriman pesan ke Whatsapp J&T Official:
- Silahkan Save dulu nomor Whatsapp J&T ( 0811-8466-188 )
- Kemudian pastikan nomornya sudah benar sebelum disimpan, biasanya ada tanda centang hijau jika terferivikasi WA Official J&T Express.
- Setelah itu sampaikan komplain atau keluhan anda di kolom chat yang tersedia dengan menjelaskannya secara detail.
- Selanjutnya tinggal menunggu saja balasan dari pegawai atau CS J&T terkait laporan yang anda sampaikan.
Kirim Pesan ke Akun Media Sosial J&T Express
Untuk mengajukan komplain atau konsultasi ke J&T bisa dilakukan juga melalui akun media sosial mereka yang resmi. J&T punya beberapa media sosial resmi yang disediakan untuk menerima kritik dan saran.
Beberapa media sosial J&T Express diantaranya adalah:
- Facebook: http://facebook.com/JT-Express-Indonesia
- Twitter: @jntexpressid
- Instagram:@jntexpressid
- WeChat: @JTExpressID
- LINE: @jtexpressid
Kirim Email Pengaduan
Cara menghubungi kurir j&t tanpa menggunakan pulsa bisa dilakukan dengan cara ini.
Silahkan hubungi mereka melalui kontak [email protected] atau [email protected] untuk komplain terkait masalah pengiriman paket J&T Express.
Silahkan masuk dan kirimkan semua apa yang menjadi kendala anda terkait pengiriman barang atau jika barang belum sampai, lalu tunggu responnya.
Kira-kira cayanya seperti ini:
- Subjek: Buat menjadi to-the-point. Misalnya: “[Komplain] Paket Barang Hilang – Mohon Segera Ditanggapi“
- Body: Silahkan diisi dengan informasi selengkap dan seringkas mungkin meliputi beberapa hal seperti nomor resi, informasi pengirim dan penerima, nomor HP, dan keluhan.
Mendatangi Kantor Cabang J&T Express
Cara menghubungi kurir j&t tanpa HP atau aplikasi untuk komplain terkait pengiriman paket adalah dengan mendatangi drop point (cabang) terdekat di tempat tinggal kalian.
Namun sebelumnya, pastikan kalian sudah menyiapkan resi dan nomor KTP.
Sesampainya disana, kalian bisa bertemu pegawainya untuk menyampaikan keluhan dengan jelas dan mintalah solusi terbaiknya. Entah nanti paket tersebut akan diganti, dilakukan tracking ulang lokasinya, atau solusi lainnya.
NB: Lihat juga cara login Gojek tanpa aplikasi denga mudah dan aman.
Cara Menghubungi Kurir J&T Shopee
Sebenarnya ada banyak cara yang bisa kalian lakukan untuk menghubungi kurir J&T Shopee jika barang tak kunjung datang.
Namun disini kami akan meringkasnya dengan memberikan 2 opsi paling mudah dan efektif yang bisa kalian coba.
Melalui Aplikasi J&T Express
Cara pertama dan umum dilakukan adalah menghubungi kurir J&T Shopee via aplikasi J&T Express.
Cara ini hanya bisa kalian lakukan jika barang memang sudah dibawa oleh kurir untuk dikirim, namun barang tak kunjung datang sesuai perkiraan anda.
Cara menghubunginya adalah:
- Silahkan unduh aplikasinya di Playstore atau App store.
- Setelah itu masukkan resinya, lalu liat status pengirimannya.
- Klik nama kurir tersebut, atau bisa juga dengan klik simbol tanda seru, dimana nanti profile si kurir akan diperlihatkan.
- Nomor telepon si kurir juga akan ditampilkan, silahkan kalian hubungi kurirnya.
Melalui Akun Sosial Media J&T
Cara yang tak kalah mudah dan efektif untuk menghubungi kurir J&T Shopee adalah melalui akun medianya, yaitu:
- Facebook: http://facebook.com/JT-Express-Indonesia
- Twitter: @jntexpressid
- Instagram:@jntexpressid
- YouTube: J&T Express Indonesia
- WeChat: @JTExpressID
- LINE: @jtexpressid
Demikianlah cara menghubungi kurir J&T yang bisa Anda lakukan. Selain melalui situs resmi dan aplikasi J&T, Anda juga bisa menghubungi customer service mereka melalui telepon atau media sosial.
Ingatlah untuk memberikan informasi yang jelas dan lengkap agar proses pengiriman barang bisa berjalan dengan lancar. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang membutuhkan jasa pengiriman dari J&T. Terima kasih telah membaca!
Releted search:
cara menghubungi kurir j&t untuk pick up, j&t cargo, j&t economy, j&t tiktok shop, J&T ke rumah?