Cek Layar OPPO Normal atau Rusak – Handphone sudah menjadi kebutuhan primer. Khususnya bagi masyarakat yang beraktivitas penuh dengan ponsel pintar.
Ada banyak hal yang perlu dipertimbangkan dalam membeli ponsel. Salah satunya adalah kondisi layar. Cari tahu alasan penting cek layar Oppo sebelum membeli.
Melihat kesehatan layar adalah salah satu hal yang krusial. Jika Anda baru mau membeli HP, cobalah untuk memeriksa terlebih dahulu.
Tidak hanya sebelum membeli saja, Anda yang memang sudah menggunakan HP Oppo juga bisa melakukannya.
Contents
Cara Cek Layar OPPO

Mengecek kondisi layar HP menjadi poin penting. Hal ini berkaitan dengan kenyamanan mata (visual) para pengguna ketika menggunakan HP.
Adanya dead pixel atau kerusakan lainnya pada layar akan mengganggu performa HP Oppo Anda.
Layar juga menjadi komponen yang sangat penting bagi HP yang berbasis touchscreen.
Aktivitas pencet-memencet akan banyak dilakukan di atas layar. Bagian layar yang tidak dapat berfungsi tentu akan menghambat mobilitas para pengguna.
Perlu diketahui lebih lanjut, kerusakan layar HP tidak termasuk dalam garansi dan asuransi. Jangan sampai Anda lengah dan salah mengambil produk yang mengalami cacat produksi.
Agar terhindar dari kejadian tersebut, berikut beberapa tips untuk mengecek kondisi layar pada HP OPPO.
Ada 3 cara untuk mengecek kondisi layar HP OPPO, baik secara manual, dengan fitur bawaan, maupun dengan aplikasi tambahan. Berikut informasi selengkapnya:
Cek Layar OPPO Manual
Pengecekan kondisi layar OPPO secara manual memerlukan kejelian mata. Anda akan melihat dengan mata telanjang untuk menemukan garis horizontal tipis yang mungkin timbul pada HP OPPO Anda.
Cara ini tentu dapat Anda lakukan berulang kali dengan mudah. Berikut tata caranya:
- Matikan handphone Anda melalui tombol power (power off).
- Diamkan beberapa saat hingga kondisi HP benar-benar mati.
- Nyalakan kembali handphone Anda melalui tombol power (power on).
- Perhatikan logo OPPO yang muncul apakah terdapat garis vertikal halus berwarna hitam.
- Cari penampakan garis vertikal tersebut dari bagian atas dan samping-samping sudut handphone.
- Jika tidak ditemukan, layar handphone Anda dalam kondisi baik.
Oh iya, sekarang hampir semua aktivitas bisa diselesaikan dengan smartphone. Termasuk nonton berbagai filem favorit yang tentu tidak ada di TV.
Tapi masalahnya, menonton filem atau main Game kesukaan di HP itu terlalu melelahkan dan lama-lama bikin sakit mata. Solusinya, coba liat panduan mudah menyambungkan HP Oppo ke TV untuk semua type.
Kita akan lebih leluasa dan nyaman main atau nonton apapun dengan cara ini.
Cek Layar OPPO Melalui Menu Setting
Cara lain mengecek layar OPPO bisa Anda lakukan melalui menu setting.
Pengecekan ini hanya menggunakan menu pengaturan dari bawaan OPPO.
Cara pengecekannya mudah dan tidak memerlukan aplikasi tambahan.
Berikut tahapannya:
- Buka menu ‘pengaturan’ atau ‘settings’ di handphone Anda.
- Cari dan Klik menu ‘Suara dan Getaran’.
- Klik menu ‘Getaran’ untuk mengaktifkan uji getar pada handphone Anda.
- Ubah pengaturan getaran ke tingkat paling tinggi dengan menggeser tombol volume.
- Perhatikan suara hasil getaran yang dihasilkan. Apakah ada perbedaan suara getaran yang dihasilkan pada kondisi minimal dan maksimal?
- Jika tidak tidak perbedaan suara getaran yang dihasilkan, hal ini bisa mengindikasikan ada kerusakan pada LCD touchscreen di handphone Anda.
Cek Layar OPPO melalui Aplikasi Dead Pixel
Cara mudah mengecek kondisi layar OPPO bisa menggunakan aplikasi Dead Pixel.
Aplikasi ini dapat membantu Anda mendeteksi kerusakan LCD secara otomatis.
Hasil pengecekan melalui Dead Pixel cukup akurat. Anda akan diberitahu mengenai persentase kerusakan pixel hingga kebocoran warna.
Berikut cara mengecek kondisi LCD pada HP OPPO:
- Install aplikasi Dead Pixel melalui Google Play Store.
- Setelah berhasil diunduh, buka dan jalankan aplikasi Dead Pixel di ponsel OPPO Anda.
- Lakukan tap-tap pada layar smartphone HP Anda. Setiap bagian layar yang ditap akan menampilkan warna yang berbeda.
- Apabila warna yang ditampilkan tidak sempurna maka menunjukan indikasi masalah pada layar HP OPPO milik Anda.
Kode Cek Touchscreen OPPO dan Cara Menggunakannya
Pengecekan touchscreen OPPO melalui kode rahasia merupakan cara pengecekan melalui kode rakitan para engineer.
Hal ini dirancang untuk memudahkan para pemilik HP untuk mengidentifikasi kerusakan yang mungkin saja disebabkan oleh kesalahan produksi.
Kode enginee rahasia OPPO adalah #800# dan #807#.
Kode #807 diperuntukan khusus untuk mengecek jika adanya dead pixel.
Berikut tata cara cek touchscreen OPPO dengan kode rahasia:
- Buka menu telepon di HP OPPO yang akan Anda beli.
- Ketik kode cek touchscreen #800# atau #807*.
- Tunggu beberapa saat hingga muncul tampilan ‘Engineering mode’.
- Cari dan klik Tab ‘Hardware Testing’.
- Klik menu ‘Display’ untuk mengetahui kondisi layar HP Anda.
Cara Cek Layar LCD HP OPPO Menggunakan Kode Rahasia Diatas
Cek Touchscreen OPPO Menggunakan Aplikasi
Jika Anda belum merasa puas dan yakin terkait kondisi layar HP, Anda bisa mencoba mengeceknya kembali menggunakan aplikasi.
Cara pengecekannya pun mudah. Pada beberapa aplikasi bahkan menawarkan fitur perbaikan.
Simak 3 aplikasi pilihan untuk mengecek kondisi touchscreen HP:
Touchscreen Test
Touchscreen Test bisa menjadi aplikasi pilihan untuk mengecek kondisi touch screen HP OPPO.
Aplikasi besutan Anton Mokshyn ini bisa Anda dapatkan secara gratis melalui Google Play Store.
Ukuran aplikasi hanya 2.2 MB tentu tidak akan memakan ruang di HP Anda.
Cara menggunakan aplikasi Touchscreen Test sangat mudah. Jalankan aplikasi dan klik tab ‘Start Tes’. Kemudian Anda hanya perlu meng-klik pada seluruh bidang berwarna putih.
Bidang yang berhasil di-klik akan berubah warna menjadi hijau.
Apabila Anda sudah berusaha meng-klik bidang putih, namun tak berubah warna menjadi hijau, hal tersebut dapat mengindikasikan tidak berfungsinya touchscreen layar OPPO di bagian tersebut.
Touch Screen Test
Touch Screen Test bisa menjadi pilihan berikutnya. Cara cek layar OPPO dengan aplikasi ini seperti konsep menggambar. Dimana para pengguna akan diminta untuk mencoret-coret seluruh isi layar touchscreen.
Pada saat mencoret-coret, nanti akan timbul warna yang berbeda berdasarkan tingkat sensitifitas layar.
Anda juga dapat mengganti mode ketebalan garis. Mulai dari tekanan 0.004 hingga 0.239. Nanti lihat, apakah berbentuk garis atau titik-titik.
Aplikasi Touch Screen Test ini diluncurkan oleh Siriuth dan sudah digunakan lebih dari 1 juta pengguna sejak pertama kali diluncurkan tahun 2015.
Ukuran aplikasinya sangat kecil, hanya menggunakan 43 KB. Hal tersebut memudahkan para pemilik HP yang ingin mengecek touchscreen dengan aplikasi.
Multi Touch Test
Multi Touch Test menawarkan pengalaman seru untuk mengecek kondisi touchscreen HP seperti game. Dimana para pengguna dimanjakan dengan tampilan aplikasi selayaknya permainan.
Para pengguna dapat mengecek tingkat sensitivitas layar touchscreen dalam beberapa mode.
Contohnya meng-klik bulatan-bulatan sesuai nomor urut. Kemudian pengguna akan diminta untuk memindahkan bulatan dari satu titik ke titik yang telah ditentukan.
Tidak hanya sampai di sana, aplikasi ini juga memberikan test multi touch. Dimana para pengguna akan diminta memencet dan menggeser dua atau lebih objek dalam satu waktu.
Sangat menarik, bukan?
Kini sudah tidak ada alasan lagi untuk tidak mengecek kondisi layar touchscreen HP milik Anda. Langsung aplikasikan cara cek layar Oppo. Jangan sampai Anda menyesal di kemudian hari.